Fakta fakta tentang air terjun niagara





Siapa sih yang gak tahu dengan air terjun niagara di Amerika dan Canada? Air terjun yang terletak di antar dua negara Amerika dan Canada. Menjadi salah satu air terjun terindah. Air Terjun Niagara  menjadi  kelompok tiga air terjun di ujung selatan dari Niagara Gorge , yang mencakup perbatasan antara provinsi dari Ontario di Kanada dan negara bagian dari New York di Amerika Serikat. 

Berikut ini adalah fakta fakta tentang air terjun niagara.

=Asal usul  nama niagara

Sebenar masih belum jelas nama air terjun itu dari mana asal nya. Banyak teori yang mendebatkan tapi menurut cendekiawan Iroquoian Bruce Trigger , Niagara berasal dari nama yang diberikan kepada cabang Konfederasi Netral asli warga setempat , yang digambarkan sebagai orang Niagagarega pada beberapa peta Prancis akhir abad ke-17 di daerah tersebut. Dan Menurut George R. Stewart , itu berasal dari nama kota Iroquois yang disebut Onguiaahra yang berarti "titik tanah yang terbelah dua, Pada tahun 1847, seorang penerjemah Iroquois menyatakan bahwa nama tersebut berasal dari Jaonniaka-re , yang berarti "titik bising atau portage

 

=Memiliki jembatan yang menghubungkan Amerika Serikat dan Kanada.

Jembatan pelangi adalah jembatan yang menghubungkan Amerika dan Canada. Jembatan ini di bangun pada Bulan Februari 1940 sampai dengan bulan November 1941 menggantikan jembatan pendahuluan nya

Seperti, jembatan gantung yang di bangun pada tahun 1848.

= Menjadi Sumber Pembangkit Listrik Tenaga Air

Air Terjun Niagara merupakan air terjun penghasil listrik dalam jumlah besar bagi negara Amerika dan Kanada. Stasiun pembangkit listrik tenaga air pertama dibangun pada tahun 1881.

Pembangkit listrik Sir Adam Beck 1 dan 2 adalah pembangkit listrik yang melayani kebutuhan listrik di Ontario Selatan dan New York. Saat ini, pembangkit listrik di Niagara menghasilkan sekitar 2,4 juta kilowatt tenaga listrik dan merupakan pembangkit listrik tenaga air terbesar keempat di Amerika Serikat.

=Niagara Falls State Park Adalah Taman Negara Tertua di Amerika

Didirikan pada tahun 1885, Niagara Falls State Park adalah taman negara tertua di Amerika Serikat. Hari ini, lebih dari 8 juta pengunjung pergi ke Niagara Falls State Park setiap tahunnya.

Selain menjadi taman tertua, Niagara State Park juga menjadi salah satu destinasi yang kerap dikunjungi turis untuk menikmati keindahan Air Terjun Niagara dari dekat.

Tapi akhir akhir ini pemerintah Amerika hanya mengizinkan pengunjung dalam negri aja yang bisa berkujunga, karena adanya wabah virus covid 19.

=Merupakan Air Terjun Termuda

Walupun taman Niagara Falls State Park,  merupakan taman tertua di Amerika. Tapi Air Terjun Niagaranya menjadi Air Terjun termuda. Meskipun Air Terjun Niagara berusia sekitar 12.000 tahun, air terjun ini dianggap yang termuda dibandingkan dengan air terjun lainnya yang ada di dunia.

= Air Terjun Niagara Memiliki Volume Air Terbesar di Dunia

Sekitar 28 juta liter atau sekitar 700.000 galon air yang mengalir setiap detiknya dari atas Air Terjun Niagara. Volume air yang besar ini tak hanya disebabkan oleh beberapa aliran sungai yang bermuara di Sungai Niagara saja, tetapi juga disebabkan gletser-gletser yang mencair ketika musim dingin tiba

Ditambah ukuran air terjun yang besar dan juga ketinggian air terjun ini juga menjadi salah satu faktornya. Wajar saja jika air terjun ini dianggap memiliki aliran air terderas di dunia.

= Air Terjun Niagara Terdiri dari Kumpulan Tiga Air Terjun

Air Terjun Niagara sebenarnya adalah kumpulan air terjun dan bukan hanya satu air terjun saja. Terletak di antara perbatasan Kanada dan Amerika Serikat, Air Terjun Niagara terdiri dari Horseshoe Falls, American Falls, dan Bridal Veil Falls yang terkecil.

Ketiga air terjun itu diberi nama sesuai dengan ciri khasnya masing-masing. Seperti American Falls, air terjun yang sebagian besar wilayahnya berada di perbatasan Amerika Serikat Canada.

Horseshoe Fals yang bentuknya seperti tapal kuda dan juga dikenal sebagai Canadian Falls atau air terjun Kanada karena sebagian wilayahnya berada di Kanada dan Bridal Veil Falls yang bentuknya menyerupai tudung pengantin.

Oke, Itu lah tadi beberapa fakta tentang air terjun niagara yang terletak di antara Amerika dan Canada.

Comments

Popular posts from this blog

The beauty of Lombok Indonesia

LUCID DREAM - TUBUH TERTIDUR TAPI PIKIRAN TERJAGA